Hi Pemuda, Mau Tahu Jenis investasi Apa yang Aman untukmu!

Benar gak sih anggapan masa muda identik dengan masa hura-hura dan cinta-cintaan? Apakah kamu termasuk penganut faham itu? Anggapan itu sah-sah saja sebetulnya. Tapi sayang juga kan jika masa mudamu yang masih ranum-ranumnya. Badan masih perkasa. Semangatpun masih 45. Hanya kamu habiskan untuk galau-galauan dan hura-hura, betul?

Yuk mulai sekarang mulai pikirkan masa depan. Banyak cara yang bisa kamu lakukan. Salah satunya dengan berinvestasi. Jangan anggap investasi hanya untuk yang sudah mapan ya. Justru berinvestasi di masa muda sangat dianjurkan. Selain sebagai tabungan. Investasi di masa muda lebih menguntungkan dari pada yang investasi nunggu mapan. Karena semakin muda kita mulai berinvestasi maka semakin besar keuntungan yang akan kita peroleh.


Lalu jenis investasi apa saja yang aman untuk anak muda? Baiknya kamu baca informasi dibawah ini!


1. Properti

Bagi kamu yang suka tantangan. Investasi properti adalah investasi yang pas untuk kamu. Mungkin ini investasi yang sedikit beresiko bagi pemula. Tapi pastinya investasi ini mendatangkan untung yang lebih berlimpah. Pakar properti asal Amerika Serikat. Leonardo Baron mengatakan, “agar investasimu di bidang properti manghasilkan keuntungan. Pastikan kamu pemuda yang mengerti keuangan, pendanaan jangka panjang aman; mampu mengelola penyewaan dengan baik; dokumen properti aman; dan yang terakhir properti kamu beli dalam keadaan baik.” Berani??

2. Investasi Peer To Peer

Kamu yang ngaku anak melenial, jenis investasi ini wajib untuk kamu coba! Peer to Peer (P2P) ini memberimu banyak keuntungan, diantaranya; Investasi ini menjanjikan pengembalian tiap bulan; Kepemilikan fleksible, maksudnya investasi ini tidak berjangka. Anda bisa memperpanjang masa investasi kapanpun dan berhenti kapanpun; Menjanjikan pengembalian yang tinggi; Dan yang info terpentingnya, investasi P2P ini, memiliki resiko relatif rendah. Hmm.. Bisa dicoba ini!!

3. Reksadana

Untuk kamu yang masih muda tapi pengen belajar investasi. Rekasada adalah tempat yang dapat. Mendengar kata investasi mungkin dibenakmu pasti perlu biaya lumayan nih. Jangan salah! Beda dengan yang lain investasi reksadana jenis investasi gabungan. Jadi danamu akan digabung dengan insvestor lain hingga kamu gak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk ikut investasi ini.

Selain itu, investasi reksadana tergolong investasi yang ramah untuk anak muda. Karena gak butuh dana banyak untuk gabung. Jenis investasi ini juga juga aman lho bagi pemula seperti kamu! Karena kamu gak perlu mengelola sahammu sendiri. Kamu cukup menyetor dana lalu manager investasi di reksadana akan membantumu mengelolanya. Mudahkan?


4. Investasi Emas

Untuk pemuda seperti kamu investasi minim resiko adalah pilihan yang aman untukmu. Terpikir nggak untuk investasi emas? Walau investasi emas tergolong investasi yang menawarkan keuntungan yang paling rendah dari yang lain. Emas adalah instrument yang relatif stabil dari waktu ke waktu. Kamupun bisa mengkondisikan sesuatu badget yang kamu miliki.

5. Investasi Pendidikan

Bagi kamu yang belum berani invest ke pasar modal. Atau danamu belum cukup untuk itu. Investasi pendidikan adalah langkah terbaik untukmu. Tak perlu banyak hal untuk ini. Cukup serius dan tekun dalam menuntut ilmu setinggi mungkin. Untuk masa depan yang lebih menantimu.

Semoga informasi ini bermanfaat untukmu, yang peduli dengan masa depan. Bahwa hidup tak hanya apa yang kita jalankan hari ini. Maka baiknya masa muda tak hanya dihabiskan dengan hura-hura saja ya. Yuk mari luangkan sedikit waktu dan dana yang kamu miliki untk hari ini dengan berinvestasi untuk masa depan!

0 Komentar